Penyerahan 131 Sertifikat Tanah Program PTSL Desa Puyung Tahun 2019

Wina Purwanto 12 Juli 2019 14:04:18 WIB

Kemarin pada hari Kamis (11/07/2019) bertempat di gedung SDN 1 Puyung Panitia PTSL Desa Puyung Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek tahun 2019 mengadakan acara penyerahan 131 sertifikat tanah program PTSL yang sudah jadi. Acara tersebut sedianya akan dilaksanakan di balai Desa Puyung, namun karena kegiatan tersebut bersamaan dengan kegiatan pembinaan PKK,maka panitia memindahkan kegiatan tersebut diatas di gedung SDN 1 Puyung.

Acara yang dimulai sejak pukul 09:30 WIB tersebut dihadiri oleh Bapak Puguh Santoso, A.Ptnh waka Yuridis BPN Kabupaten Trenggalek bersama tim, Bapak Santoso BKTM Desa Puyung, Bapak Suwarno BS Ketua BPD Desa Puyung, Bapak Budiono Kepala Desa Puyung, Bapak Suwanto Sekretaris Desa Puyung, Perangkat Desa Puyung dan seluruh warga masyarakat yang berhak menerima sertifikat tanah PTSL Desa Puyung tahun 2019  yangt tercetak .

Program PTSL Desa Puyung tahun 2019 sendiri dari Pbt sebanyak 3.914 bidang, sudah mendaftar sebanyak 2.074 pemohon, dan dari 2.074 pemohon tersebut pada hari ini sejumlah 131 sertifikat tanah telah tercetak dan sudah bisa dibagikan kepada warga masyarakat yang bersangkutan.

Diharapkan kepada warga masyarakat yang belum mendaftarkan tanahnya pada Program PTSL, agar segera menghubungi pokmas desa untuk segera mendaftarkan tanahnya pada Program PTSL Desa Puyung tahun 2019 ini, dan diharapkan sebelum bulan Agustus mendatang warga masyarakat yang mendaftar sudah berkas-berkas yang diperlukan sehingga sertifikatnya bisa diproses pada tahun 2019 ini.

Berdasarkan penuturan bapak Surya Puji Bharata Sekretaris pokmas PTSL Desa Puyung yang sekaligus menjadi Kontributor dalam pemberitaan penyerahan 131 sertifikat tanah program PTSL kali ini, di Desa Puyung Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek masih terdapat sekitar 1800 an bidang tanah yang belum didaftarkan pada program PTSL Desa Puyung. Beliau berharap kepada pemerintah Desa Puyung dan tokoh masyarakat Desa Puyung untuk saling bekerjasama menyebar luaskan informasi tentang pendaftaran susulan program PTSL Desa Puyung serta ikut membantu pokmas desa dalam memberikan informasi sekaligus sosialisasi betapa pentingnya pensertifikatan terhadap bidang tanah mereka.

Bapak Surya Puji Bharata juga menambahkan, selain bidang tanah milik warga masyarakat secara pribadi yang belum bersertifikat, di Desa Puyung juga masih terdapat beberapa tanah wakaf Musholla maupun Masjid serta tanah kas Desa yang belum bersertifikat, maka dari itu pihaknya selaku pokmas desa beserta tim akan segera mengadakan musyawarah dengan jajaran Pemerintah Desa Puyung dan para takmir masjid se Desa Puyung untuk membahas permasalahan tersebut diatas.

Komentar atas Penyerahan 131 Sertifikat Tanah Program PTSL Desa Puyung Tahun 2019

Lion 12 Juli 2019 16:23:30 WIB
Mantappppp..... Lanjutkan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Puyung

tampilkan dalam peta lebih besar