Kegiatan Posbindu Dusun Krajan Desa Puyung

Wina Purwanto 11 Juli 2019 15:21:56 WIB

Mengambil tempat di kediaman Bapak Slamet Riyanto Kepala Dusun Krajan Desa Puyung, kegiatan posbindu dilaksanakan pada hari Rabu (10/07/2019). Acara yang dimulai pada pukul 08:00 WIB tersebut dihadiri oleh sekitar 60 warga masyarakat Dusun Krajan.

Selain kegiatan rutin penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan juga pemeriksaan kadar gula darah dan kolesterol dilakukan pula penyuluhan tentang penyebaran penyakit Hepatitis A yang saat ini sudah masuk menjangkit sebagian warga masyarakat Kabupaten Trenggalek.

Ibu Maryatun di dampingi anggota posbindu Desa Puyung melakukan kegiatan tersebut dengan penuh semangat karena mendapat sambutan positif dari warga masyarakat yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Kegiatan seperti ini akan dilaksanakan satu kali dalam setiap bulannya guna untuk memantau perkembangan kesehatan warga masyarakat desa dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya gaya hidup sehat di lingkungan warga masyarakat. Bak pepatah didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat itulah yang menjadi cita-cita bersama masyarakat Desa Puyung Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek

 

Komentar atas Kegiatan Posbindu Dusun Krajan Desa Puyung

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Puyung

tampilkan dalam peta lebih besar