Pembinaan Team Bola Volley Oleh Kepala Desa Dan Sekretaris Desa Puyung
Wina Purwanto 06 Juli 2019 16:23:28 WIB
Permainan bola volley merupakan salah satu olahraga raga yang digemari oleh masyarakat Desa Puyung Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek, hampir di setiap lingkungan Rukun Tetangga di Desa Puyung terdapat lapangan volley yang setiap harinya masih aktif dipergunakan.
Pemerintah Desa Puyung memandang kegiatan tersebut sebagai sarana yang positif untuk mengolah ragakakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga. Bak sebuah pepatah, didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. dan hal tersebut yang menjadi harapan kita bersama.
Dan kemarin, pada hari Jum'at (05/07/2019) Bapak Budiono Kepala Desa Puyung didampingi bapak Suwanto Sekretaris Desa Puyung dan bapak Muryadi Ketua Karang Taruna Desa Puyung mengadakan pertemuan dengan perwakilan para pemuda yang aktif permainan bola Volley dan perwakilan pemain Club Bola Volley Pemdes Puyung. Pertemuan yang berlangsung di ruang tamu Kepala Desa Puyung tersebut membahas banyak hal terkait eksistensi bola volley dan Club Bola Volley Pemdes Puyung.
Dalam pertemuan tersebut, bapak Budiono sangat mengapresiasi giat para pemuda pemudi didalam menyalurkan power mereka untuk kegiatan-kegiatan yang sangat positif seperti ini. beliau menggaris bawahi dalam membangun sebuah team solidaritas dan rasa saling memahami diantara sesama merupakan pondasi yang utama. Ketika kekompakan sudah terbangun, jalan menggapai prestasi pun mudah dilalui.
Senada dengan apa yang dihaturkan Oleh bapak Kepala Desa, bapak Suwanto Sekretaris Desa Puyung sangat berharap ketika kekompakan diantara para pemuda pemudi sudah terbangun, terlebih mereka yang tergabung dalam Club Bola Volley Pemdes Puyung. Team ini nantinya dapat meraih prestasi yang mengharumkan nama Desa Puyung Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek.
Disamping itu bapak Muryadi Ketua Karang Taruna Desa Puyung juga menuturkan berbagai permasalahan yang dihadapi dilapangkan terkait giat muda mudi di Desa Puyung maupun Club club bola volley yang ada di Desa Puyung, dirinya berharap acara duduk bersama seperti ini lebih sering diadakan agar setiap permasalahan atau kesulitan yang ditemui dapat dipecahkan bersama-sama. beliau juga menambahkan, kekompakan diantara mereka sudah tampak terbangun dengan baik, hal ini dibuktikan ketika para pemuda tersebut terlebih yang tergabung dalam Club Bola Volley Pemdes Puyung mengikuti turnamen bola volley di Desa Pakel Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek.
Komentar atas Pembinaan Team Bola Volley Oleh Kepala Desa Dan Sekretaris Desa Puyung
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |
- Truck bermuatan garam terguling di Desa Puyung
- Pelantikan KPPS Desa Puyung Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek Untuk Pemilu Tahun 2024
- Rapat pra pembangunan di Desa Puyung Tahun 2023
- Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Bulan Mei kembali disalurkan
- Laporan realisasi APBDes Desa Puyung Tahun 2022
- Halal bihalal PPDI Kecamatan Pule Tahun 2023
- Publikasi APBDes Desa Puyung Tahun Anggaran 2023