Musrenbangdes Desa Puyung Dalam Rangka Menyusun RKPDes Tahun 2019
Wina Purwanto 16 November 2018 19:30:09 WIB
- Sekitar 120 orang dari berbagai komponen masyarakat Desa Puyung Kecamatan Pule kabupaten Trenggalek hari ini jumat (15/12/5018) menghadiri undangan pemerintah Desa Puyung. Acara yang sedianya akan diselenggarakan di aula Desa Puyung pada pukul 09:00 WIB tersebut adalah musyawah rencana pembangunan Desa untuk penyusunan rencana kerja pemerintah pada tahun 2019 mendatang.
Acara tersebut dihadiri tim Musrenbang Kecamatan Pule, pendamping Desa. dan Babikamtibmas Desa Puyung. Musrenbangdes kali ini dibuk oleh bapak Agus Suwanto Kasi Pemerintahan Desa Puyung dan dilanjutkan dengan pemaparan hasil musyawarah dusun dan musyawah Desa yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu langsung oleh bapak Sunoto Kepala Desa Puyung.
Berbagai perencanaan dibacakan langsung oleh bapak Sunoto dalam berbagai bidang, bidang pemerintahan Desa, bidang pembangunan Desa, bidang pembinaan masyarakat Desa dan bidang pemberdayaan masyarakat Desa. Bapak kepala Desa mengatakan dengan sokongan Dana Desa yang telah mengucur ke pemerintahan Desa semenjak tahun 2015 kemarin, diharapkan Desa bisa cepat berkembang dan maju seperti harapan kita semua. Dan mengingat masih banyaknya sarana dan prasarana yang membutuhkan penanganan dalam hasil musyawah disepakati rencana pembangunan desa tahun 2018 diantaranya, Pembagunan jalan Desa, Tanggul Penahan tanah, Pagar balai Desa dan Kantor Desa, bidang pembinaan masyarakat direncanakan meliputi pembinaan kamibmas, seni budaya ,pemuda olahraga, kesejahteraan keluarga keagamaan dan lain lain, bidang pemerintahan desa direncanakan untuk perlengkapan fasilitas kantor dll, bidang pemberdayaan meliputi, pemberdayaan guru paud, ape paud, baita lansia penyertaan modal Bumdes dll adapun penyusunanya nantinya akan disesuaikan dengan regulasi yang baru yakni Permendagri Nomor 20 tahun 2018.
Komentar atas Musrenbangdes Desa Puyung Dalam Rangka Menyusun RKPDes Tahun 2019
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |
- Truck bermuatan garam terguling di Desa Puyung
- Pelantikan KPPS Desa Puyung Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek Untuk Pemilu Tahun 2024
- Rapat pra pembangunan di Desa Puyung Tahun 2023
- Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Bulan Mei kembali disalurkan
- Laporan realisasi APBDes Desa Puyung Tahun 2022
- Halal bihalal PPDI Kecamatan Pule Tahun 2023
- Publikasi APBDes Desa Puyung Tahun Anggaran 2023