Bulan November Desa Puyung Masih Dilanda Kemarau

Wina Purwanto 05 November 2018 14:46:18 WIB

Setelah diguyur gerimis beberapa waktu lalu, hingga kini hujan belum Juga turun membasahi bumi Desa Puyung, hal ini berdampak semakin berkurangya sumber mata air dan pertambahan luas wilayah sawah di Desa Puyung yang gagal panen. Kalau dalam artikel sebelumnya gagal panen persawahan melanda persawahan mbano, mbeder, dan mojoroto, dampak Kekeringan kali ini mengakibatkan gagal panen pada persawahan nongko jajar, nglodo dan sebagian persawahan ngeringin meskipun persawahan ini dikenal mempunyai sumber mata air yang cukup pada masa masa sebelumnya. Selain itu dampak dari Kekeringan yang mengakibatkan mengecilnya sumber mata air belik belik milik warga mengaharuskan mereka menggali lebih dalam lagi belik mereka, bahkan kalau belik mereka sudah diperdalam namun sumber air belum mencukupi terpaksa warga Membuat galian galian sumber air di persawahan kering di sekitar mereka. Seperti dilakukan oleh warga masyarakat Mbanjar RT 06 dan RT 08 ini mereka bekerja bakti gotong royong memperdalam beberapa belik sumber mata air guna mencukupi kebutuhan air bersih mereka, dan terbukti setelah beberapa belik mereka gali lebih dalam sumber air yang keluar terbilang cukup memenuhi kebutuhan air mereka. Hal berbeda justru terjadi dikalangan warga masyarakat RT 11 dan RT 12 Dusun Ponggok, karena apabila diperdalam belik mereka tidak memungkinkan, guna mencukupi kebutuhan air warga masyarakat terpaksa membuat sumur galian di persawahan kering, mencoba membuat beberapa sumur bor dan membuat tanggul sementara di parit sumber mata air yang pada musim Sebelum mereka gunakan untuk pengairan persawahan mereka. Sejauh ini pihak BPBD Kabupaten Trenggalek juga telah memberikan bantuan air bersih kepada warga masyarakat Desa Puyung Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek.

Komentar atas Bulan November Desa Puyung Masih Dilanda Kemarau

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Puyung

tampilkan dalam peta lebih besar