Puncak Kegiatan PHBN Desa Puyung Tahun 2019

Wina Purwanto 31 Agustus 2019 13:20:32 WIB

Kegiatan Grand final pertandingan bola volley dilaksanakan pada tanggal (18/08/2019) setelah itu pelaksanaan kegiatan PHBN Desa Puyung Tahun 2019 dijeda untuk beberapa kedepan, baru pada hari selasa (27/08/2019) kegiatan dilanjutkan hingga hari Rabu 28/08/2019) sekaligus penutupan Rangkaian Kegiatan PHBN Desa Puyung Tahun 2019.

Acara yang merupakan puncak kegiatan PHBN Desa Puyung Tahun ini diisi dengan berbagai kegiatan, diantaranya: Lomba Exposisi, Pementasan tari tarian, festival fashion show anak-anak, Pementasan Seni Jaranan Turonggo Mulyo, Pementasan Seni Dangdut Campursari, aneka permainan anak-anak dan jalan santai yang memperebutkan hadiah utama yakni tiga ekor kambing.

Kegiatan Puncak tersebut diawali dengan upacara pembukaan Exposisi pada hari Selasa (27/08/2019) pukul 14:00 dilapangan Desa Puyung yang dihadiri oleh segenap jajaran Muspika Kecamatan Pule, Pemerintah Desa Puyung dan berbagai elemen masyarakat lainya.

Rangkaian puncak kegiatan PHBN Desa Puyung Tahun ini, terbilang sukses, terbukti pada malam hari ketika pementasan Seni Jaranan Turonggo Mulyo, lapangan Desa Puyung penuh sesak dihadiri para pengunjung baik dari Desa Puyung maupun Desa tetangga sekitar Desa Puyung.

Selain itu, keesokan harinya berbagai kegiatan yang telah tersusun juga dapat berjalan sesuai harapan dan mendapatkan dukungan serta antusias yang luar biasa dari kalangan warga masyarakat. Dan sekitar pukul 14:30 seluruh rangkaian puncak kegiatan telah selesai dilaksanakan, maka dari itu bapak Budiono Kepala Desa Puyung langsung memimpin upacara penutupan kegiatan Exposisi dilapangan Desa Puyung sekaligus menutup seluruh kegiatan PHBN Desa Puyung Tahun 2019 ini.

Dalam sambutan penutupan kegiatan PHBN Desa Puyung Tahun 2019 ini, Bapak Kepala Desa Puyung mengucapkan beribu ribu terimakasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya tingginya kepada seluruh jajaran panitia PHBN Desa Puyung Tahun 2019, seluruh lapisan masyarakat Desa Puyung dan Semua pihak yang telah mensukseskan peringatan HUT RI yang ke 74 ini di Desa Puyung tercinta ini. Semoga saja keikhlasan panjenengan semuanya dalam mengisi kemerdekaan ini selalu diridhai Allah SWT.

Komentar atas Puncak Kegiatan PHBN Desa Puyung Tahun 2019

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Puyung

tampilkan dalam peta lebih besar